Sociolla Beauty Box

Hai, Beauty Junkie!

Ya ampun.. it's been a while since my "melodramatic thought" post.
Biasanya aku ngeblog itu ya kalau nggak tentang random thought, puisi-puisi, ya cinta-cintaan gitu lah, hahaha. Karena 2 tahun belakangan ini aku lagi tertarik banget sama make-up & skin care, jadi aku kepengin review produk-produk yang aku suka. This is my very first blog post about make-up & skin care. Mohon bantuannya ya, kakak-kakak beauty blogger guru! :)

I know it's May already and it's kinda late to share my Sociolla Beauty Box last month. But hey, better late than never! ;)

Ini dia yang dinanti-nantikan! :D




Momen disaat aku baru sampai kantor, terus pas lihat di meja kerjaku udah ada box pink cantik iniiii. Aaaakkkk~ maafin ya aku anaknya gampang bahagia. :D
Kamu pasti udah tahu sih apa aja isi dari Sociolla April Box ini dari beauty blogger lainnya. Jadi langsung aja aku breakdown di sini ya!



1. EMK Beverly Hills Anti-Aging Face Serum
Serum ini digunakan untuk kulit yang menua, kemerahan, memiliki kerutan dalam dan luka bekas jerawat. Dengan kandungan unggulan seperti Bio Placenta Plant Essence, Vitamin A,C&E, ekstrak ganggang laut dan juga ekstrak tea tree, bikin kulit kamu jadi terasa lembut dan terlihat bedanya setelah kamu ngaca pagi-pagi keesokan harinya. Aku sempet ragu sih dengan face serum anti aging ini, nggak tahu serum ini tuh bisa dipakai oleh umur berapa. Tapi karena aku penasaran, jadi aku coba deh! Aku olesin serumnya di sekitar daerah luar mataku di malam hari, dan besok paginya kulit di area sekitar mata terlihat bright, halus dan berasa kencang aja gitu. Untuk urusan harga, EMK Beverly Hills Anti-Aging Face Serum lumayan agak pricey siihh.. Rp2,652,000 untuk 30 ml.
EMK Beverly Hills Anti-Aging Face Serum bisa dibeli di sini.

2. IOMA Gentle Exfoliating Emulsion
Exfoliating emulsion yang dilengkapi dengan butiran scrub yang lembut untuk membersihkan kulit dan mengangkat komedo. IOMA Gentle Exfoliating Emulsion ini juga bisa mengencangkan dan membersihkan pori-pori, Girls! Kalau ada yang lagi bermasalah sama kulit, ini cocok banget dipakai karena bisa mengembalikan keseimbangan kulit. Cukup digunakan 1 atau 2 kali seminggu, hasilnya kulit akan terasa lebih halus, bersih dan cerah. Bye bye kulit kusam! Harga: Rp695.000 untuk 50 ml.
Produk IOMA bisa kamu dapatkan di sini ya!


3. AVENE Micellar Lotion
Cleanser yang teksturnya seperti air ini ternyata enak banget dipakenya, Girls! Ini produk favorit aku banget nih! Cleanser ini mampu membersihkan make-up aku tanpa perlu digosok banget pas bersihinnya. Bisa dipakai untuk area wajah termasuk mata dan bibir lho! Dan bisa dipastikan juga kalau produk ini aman untuk kulit sensitif. Yay! Harga: Rp217,000 untuk 200 ml. Kamu bisa beli produk-produk AVENE di sini.


 4. KEDIP Eyelashes
Aku tuh nggak pernah belanja bulu mata palsu gitu, jadi cara masangnya pun belum jago-jago amat sih, hehe. Dan ini eyelashes pertama yang aku punya, hihi. Produk ini cukup bagus, bentuknya natural dan nggak kelihatan fake karena bahannya menyerupai bulu mink/cerpelai. Kedip Eyelashes punya 3 varian, ada Periwinkle, Candycane dan Rainbow. Harganya cukup terjangkau, Rp35,000 untuk 1 pasang bulu mata palsu. KEDIP Eyelashes bisa dibeli di sini.




 5. AVENE Thermal Spring Water
Save the best for the last! Aku udah baca banyak review yang bilang kalo produk ini bagus. Dan ternyata emang beneran sebagus itu. Okay, aku cerita sedikit pengalaman aku pakai produk ini ya.
Hmm, sebenernya bukan aku sih yang pakai produk ini, tapi suamiku. Dia itu kulitnya sensitif banget dan waktu itu kulit dia sempat bentol dan banyak ruam merah di area lengan. Setelah baca petunjuk yang bilang kalau AVENE Thermal Spring Water ini soothing and anti-irritating, langsung aja aku semprotin ke bagian lengan suami aku yang lagi alergi. Voila, besoknya ruam merah di lengan dia udah kempes dan berkurang! AVENE Thermal Spring Water juga sering aku pakai setiap habis berenang, karena selain bisa dipakai untuk kulit yang mengalami luka dan luka bakar sekalipun, ini juga bisa dipakai untuk kulit yang terbakar sinar matahari (sunburn). Produk multifungsi ini memiliki kandungan pH 7.5 yang hampir mendekati angka netral sehingga aman untuk semua jenis kulit.
Harga: Rp108.000 untuk 50 ml, Rp178,000 untuk 150 ml, dan Rp238,000 untuk 300 ml.


Nah, itu tadi beauty items yang aku dapatkan dari Sociolla Box bulan April. Semoga infonya cukup lengkap ya buat kamu yang interest sama skin care & make-up. Sekarang jadi nggak sabar nih nungguin Sociolla Box bulan Mei! :D


Don't be afraid of change, because changes are beautiful...



See you on my next post!

Comments

  1. AKU LAGI NYARI AVENE! Jadi mau beli juga nih gegara kamuhhh

    ReplyDelete
  2. wah boleh tuh bulu matanya buat istri saya, hehehe

    ReplyDelete
  3. Menarik bgttt! Avene Thermal Spring Water kayanya cocok utk kulitku yg kering <3

    ReplyDelete
  4. Wah infonya lengkap banget nih

    ReplyDelete
  5. Sister ini lengkap banget!!! Dan bahasinnya skin care... secara eikeu demen banget ya :*

    ReplyDelete
  6. wah kayanya cocok banget untuk pemula yang ga tau cara merawat kulit wajah dan ber-makeup
    tengkyuuu infonyaa

    ReplyDelete
  7. Bagus yaaah! Jadi pengen subscribe sociolla box jugaa :D

    ReplyDelete
  8. A very nice review about sociolla box. You're a very talented blogger and I really hope that I can meet you very soon :)
    xoxo from your fan!

    ReplyDelete
  9. Aku jadi penasaran sama bulu mata Kedip deh.. Thanks infonyaaa πŸ™†πŸΌπŸ’•

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts